Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Sekarang Beda, Pelatih Jepang: Kehebatan Shin Tae-yong Tak Perlu Diragukan Lagi!

By Ragil Darmawan - Jumat, 8 November 2024 | 18:37 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menghadiri sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (9/9/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu, mewaspadai kekuatan Timnas Indonesia sekaligus memberikan pujian kepada Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia dan Jepang akan saling bertanding dalam laga lanjutan Grup C putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam WIB.

Saat ini, Jepang masih memimpin puncak klasemen sementara Grup C dengan mengumpulkan 10 poin dari empat pertandingan yang dimainkan.

Australia, Arab Saudi, dan Bahrain menyusul di bawah Jepang dengan sama-sama mengantongi 5 poin.

Sedangkan Timnas Indonesia dan China berada di posisi dua terbawah klasemen dengan torehan 3 poin.

Baca Juga: Alasan Mundurnya Laga Timnas Indonesia Vs Jepang Terungkap, Hajime Moriyasu Angkat Bicara

Di atas kertas, Timnas Jepang jelas jauh lebih diunggulkan daripada Timnas Indonesia pada laga nanti.

Samurai Biru saat ini masih menjadi Raja Asia dengan menempati peringkat ke-15 dunia dalam ranking FIFA terbaru (per 24 Oktober 2024).

Di putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jepang berhasil mencetak 15 gol dan hanya kemasukan 1 gol.

Mereka sukses mengalahkan China (7-0), Bahrain (5-0), dan Arab Saudi (2-0).

Satu gol yang bersarang ke gawang Jepang terjadi saat mereka ditahan imbang 1-1 oleh Australia.

Sementara itu, Indonesia saat ini berada di posisi ke-130 dunia dalam ranking FIFA.

Tim besutan Shin Tae-yong tiga kali bermain imbang ketika menghadapi Arab Saudi (1-1), Australia (0-0), dan Bahrain (2-2).

Sedangkan satu pertandingan lainnya, Indonesia takluk 1-2 dari China.

Menjelang bentrokan melawan Timnas Indonesia, Hajime Moriyasu memuji kehebatan Shin Tae-yong dalam menangani sebuah tim.

Sebelum menjadi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pernah memimpin Timnas Korea Selatan dan tampil di ajang Piala Dunia.

"Saya berbicara dengannya (Shin Tae-yong) ketika kami bertemu dan menurut saya dia adalah pelatih yang sangat hebat," ujar Moriyasu.

"Dia menciptakan banyak prestasi di Korea, membawa tim ke Piala Dunia dan memiliki pengalaman berkompetisi di pentas dunia."

"Tak ayal, ia ikut mengembangkan sepak bola Indonesia."

"Oleh karena itu, saya menghormatinya dan mengatakan kepadanya bahwa apa yang dia lakukan luar biasa."

Lebih lanjut, Moriyasu juga menilai bahwa kekuatan Timnas Indonesia sekarang berbeda dari sebelumnya.

Oleh sebab itu, ia meminta anak asuhnya untuk tidak menganggap remeh skuad Garuda pada pertandingan nanti.

Apalagi Timnas Indonesia akan bermain di kandang sendiri, tampil di hadapan para penggemar yang dikenal sangat mencintai sepak bola.

"Kami akan bermain dengan Timnas Indonesia yang berbeda dari sebelumnya," ujar Moriyasu.

"Indonesia mempunyai kecintaan yang luar biasa terhadap sepak bola."

"Tim mereka semakin kuat dan sebagian besar pemain naturalisasi bermain di Eropa."

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P