Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brisbane Roar Akui Dampak Kehadiran Bomber Timnas Indonesia bagi Merek Klub

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 9 November 2024 | 19:13 WIB
Rafael Struick melalukan selebrasi setelah mencetak gol untuk Brisbane Roar, Jumat (1/11/2024). (INSTAGRAM/@BRISBANEROARFC)

Dua hari setelah kedatangan Struick, angka tersebut menjadi 89.000, dan sejak itu telah mencapai 114.000 dalam waktu kurang dari tiga minggu.

Dampak kedatangan Struick bagi merek klub disampaikan oleh Brand Manager Brisbane Roar, Chad Gibson.

"Kami senang memiliki Rafa," kata Gibson, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Euronews.com.

"Sejauh ini luar biasa dan, Anda tahu, senang memilikinya."

Baca Juga: Pelatih Jepang Hormat ke Shin Tae-yong karena Timnas Indonesia Bikin Sulit

"Apakah itu kejutan dari perspektif merek? Tidak."

"Saya bisa melihat apa yang akan terjadi."

"Anda tahu, hal pertama yang saya lakukan ketika dia menandatangani kontrak dan saya melihat angka-angka itu."

"Saya seperti: 'Oke, kita harus membuat jersey Rafa dengan nama dan nomornya yang bisa langsung Anda beli'."

"Jadi kami juga melayani pasar mereka, dan memberi kembali kepada para penggemar yang sekarang mendukung kami melalui Rafa."