Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Bahrain Tak Tidur 3 Hari demi Bisa Tetap di Atas Timnas Indonesia

By Taufik Batubara - Selasa, 19 November 2024 | 08:06 WIB
Pelatih Timnas Bahrain Dragan Talajic menghadiri konferensi pers, Senin (18/11/2024) malam, menjelang duel kontra Australia di Riffa dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (GDNONLINE.COM)

SUPERBALL.ID - Bahrain masih optimistis lebih baik dari Timnas Indonesia dan bisa melaju ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Untuk itu, Pelatih Timnas Bahrain Dragan Talajic menegaskan pentingnya memetik poin di setiap sisa pertandingan ini.

Tim berjuluk Tentara Dilmun itu memiliki lima laga lagi, dimulai dengan menjamu Australia di Riffa, Rabu (20/11/2024) pukul 01.15 WIB.

Dari lima pertandingan itu terdapat maksimal 15 poin yang bisa diperebutkan.

Bahrain saat ini berada di posisi kelima klasemen Grup C dengan 5 poin, unggul 2 poin dari Indonesia.

Tim itu hanya terpaut 1 poin dari tiga rival di atasnya, yakni Australia, Arab Saudi, dan China.

Namun, jarak dengan Jepang sangat jauh, yakni 8 poin.

Talajic yakin bisa mengejar tiga rival terdekat timnya itu dan menutup putaran keempat kualifikasi sesuai target.

"Sejak awal datang ke sini, saya katakan bahwa kami akan menjalani pertandingan demi pertandingan, selangkah demi selangkah," kata Dragan Talajic dalam konferensi pers menjelang duel kontra Australia.

"Kami memiliki peluang 15 poin lagi untuk diperjuangkan, tapi kami menghormati semua lawan."

Pelatih dari Kroasia itu mengakui Grup C sangat sulit.

"Australia adalah salah satu tim terbaik di Asia, Arab Saudi juga salah satu tim terbaik di Asia, Jepang salah satu tim terbaik di dunia," ungkapnya.

China dan Timnas Indonesia tidak termasuk dalam hitungan tim kuat versi Talajic.

"Yang paling penting adalah meraih setiap poin yang kami bisa di sisa pertandingan. Kita lihat apa yang akan terjadi," ucapnya.

Baca Juga: Termasuk Timnas Indonesia, 4 Tim Masih Nihil Kemenangan di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Setelah meladeni Australia, Timnas Bahrain melanjutkan empat sisa pertandingan pada 2025, yaitu di kandang Jepang dan Indonesia, lalu menjamu Arab Saudi, dan terakhir bertandang ke China.

Talajic sangat pede timnya bisa kembali menekuk Australia.

Pada pertemuan pertama di kandang Australia bulan September lalu, Bahrain memetik kemenangan bersejarah 1-0.

Namun, Sayed Dhiya Saeed dkk memperkirakan tantangan kali ini lebih berat.

"Kami telah mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk pertandingan melawan Australia," kata Talajic.

"Kami sadar ini adalah pertandingan besar bagi kami dan berharap Australia berada dalam kondisi terbaiknya."

"Kami tahu apa yang harus dilakukan, saya percaya pada seluruh pemain. Kami sangat menghormati Australia, tapi kami akan bermain sebaik mungkin untuk meraih tiga poin," tandasnya.

Dia menegaskan, para pemainnya telah melupakan kekalahan 0-1 dari China pekan lalu, meskipun itu adalah pil yang sangat sulit ditelan.

"Saya telah menonton dan menganalisis pertandingan terakhir kami, dan saya tidak tidur selama tiga malam."

"Tetapi, inilah sepak bola, kami kehilangan konsentrasi selama satu detik, dan kami kalah karenanya."

"Ini adalah kualifikasi untuk Piala Dunia. Kesalahan apa pun akan berakibat buruk. Itu adalah hasil yang sangat sulit bagi anak-anak asuh saya. Namun, kami memiliki orang-orang yang kami percayai, mereka semua memiliki mental yang kuat," kata Talajic.

Kemenangan dari duel kontra Australia sangat berharga bagi Bahrain untuk memperbaiki posisi di klasemen.

Timnas Bahrain memiliki potensi meroket ke posisi kedua klasemen, tapi tentu saja bergantung ke hasil-hasil laga lain, yakni China versus Jepang dan Indonesia kontra Arab Saudi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P