Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namanya sudah terkenal seantero Asia karena kualitasnya, tetapi bukan tanpa 'cacat', Rustam Lutfullin juga pernah membuat kontroversi.
Salah satunya dilakukan di final Asian Games 2022 di laga Jepang melawan Korea Utara, Rustam memberi penalti kontroversi untuk Samurai Biru.
Keputusan itu membuat Rustam dikejar para pemain Korea untuk melakukan protes usai pertandingan, hingga terjadi adu fisik.
Di laga ini, Rustam juga mengeluarkan total tujuh kartu kuning untuk Korea Utara, kebiasaan yang memang 'disukai' sang wasit.
Ia pernah mengeluarkan 16 kartu kuning dalam empat laga di Liga Super Uzbekistan, kemudian enam kartu kuning di dua laga Piala Asia U-23 2024.
Hingga 16 November 2024, Rustam tercatat sudah memimpin 89 pertandingan dan selama itu mengeluarkan 418 kartu kuning, 20 kartu merah langsung dan 10 kartu kuning kedua.
Meski begitu, Rustam dinilai memiliki rekam jejak yang positif dan membuatnya dinobatkan sebagai wasit terbaik di Liga Super Uzbekistan pada Maret 2024.
Menarik dinantikan aksi Rustam Lutfullin di laga Timnas Indonesia melawan Arab Saudi nanti.
Baca Juga: Respons Diminta Bung Towel Mundur, Shin Tae-yong: Fan Timnas Indonesia Dukung Saya!
"Untuk pertandingan besok memang persiapannya sangat singkat dan tidak lama."