Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Media Vietnam menantang Timnas Indonesia mengalahkan timnas negaranya tanpa pemain naturalisasi di ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF.
Tantangan ini muncul menyusul rencana Timnas Indonesia memanggil sejumlah pemain diaspora tampil di ASEAN Cup 2024 mulai Desember mendatang.
Menurut asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, ada tiga pemain diaspora yang akan dipanggil PSSI tampil di turnamen ini.
Di antaranya Ivar Jenner, Rafael Struick dan Justin Hubner, langkah ini ternyata memunculkan respons cukup menarik dari publik Vietnam.
Indonesia dan Vietnam tergabung di Grup B bersama Laos, Filipina dan Myanmar, itu berarti dua tim akan saling bertemu di penyisihan grup.
Kekuatan skuad Garuda menjadi sorotan setelah tampil cukup impresif di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun, Timnas Indonesia tidak akan diperkuat banyak pemain diaspora yang berkarier di Eropa karena status Piala AFF bukan agenda resmi FIFA.
Itulah mengapa mayoritas pemain yang dipanggil di turnamen ini berasal dari liga lokal dan dinilai akan berpengaruh signifikan terhadap kekuatan Indonesia.
Kondisi ini disorot publik Negeri Nasi hingga mengeluarkan tantangan bisakah Timnas Indonesia menang atas Timnas Vietnam tanpa pemain naturalisasi.
Baca Juga: Striker Vietnam: Timnas Indonesia Terkuat di Asia Tenggara karena Pemain Naturalisasi
"Tanpa pemain naturalisasi, bisakah Timnas Indonesia menang lawan Timnas Vietnam?" tulis Dantri.com.vn.
"Timnas Indonesia kemungkinan besar kehilangan banyak pemain naturalisasi di Piala AFF 2024, mungkinkan dengan kekuatan pemain lokal bisa menang lawan Vietnam?"
"Kekuatan skuad Garuda di Piala AFF 2024 akan mengalami perubahan signifikan dibanding tim yang tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026."
"Jika tidak bisa memanggil pemain diaspora, maka Indonesia akan bermain dengan skuad yang terdiri dari pemain lokal."
"Pertanyaannya, ketika sudah tidak lagi diperkuat pemain naturalisasi, apakah Timnas Indonesia bisa mengalahkan Vietnam?" imbuh mereka.
Hingga saat ini, baru 24 nama yang dikabarkan akan dipanggil Shin Tae-yong memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.
Dan hanya tiga pemain diaspora yang masuk dalam daftar tersebut, itu pun belum bisa dipastikan apakah ketiganya bisa bergabung.
Menarik dinantikan, seperti apa respons yang akan diberikan Shin Tae-yong terhadap tantangan dari publik Vietnam ini.
Baca Juga: Vietnam Antusias Fan Belanda Minta FIFA Larang Indonesia Naturalisasi Pemain
ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF memang bukan target Shin Tae-yong, namun tuntutan publik untuk menjuarai turnamen ini cukup besar.
Mengingat selama ini Indonesia belum pernah sekalipun berhasil meraih gelar juara Piala AFF, dan hanya menjadi runner-up.
Meski pada akhirnya nanti skuad Garuda tidak diperkuat pemain naturalisasi, publik Vietnam sebenarnya tak mau menganggap remeh Indonesia dengan pemain lokalnya.
"Tim Indonesia tidak bisa dikatakan tidak berambisi di kancah Piala AFF karena belum pernah sekalipun meraih gelar juara," tulis Dantri.com.vn lagi.
"Sepak bola Indonesia memiliki sumber daya internal tertentu, tidak hanya bergantung sepenuhnya pada pemain naturalisasi."
"Penambahan mereka hanya dalam rangka membantu Garuda berpartisipasi di Piala Dunia 2026."
"Sedangkan di kancah Asia Tenggara, pasukan yang terdiri dari pemain lokal punya potensi bersaing yang lengkap."
"Oleh karena itu, kita tidak bisa meremehkan meski Indonesia menggunakan pemain lokal di Piala AFF," imbuh mereka.