Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Media Vietnam Usai Diejek Habis-habisan Asnawi Mangkualam

By Eko Isdiyanto - Selasa, 26 November 2024 | 14:58 WIB
Asnawi Mangkualam sebut Timnas Indonesia kini bisa mengalahkan Vietnam dengan mudah. (FACEBOOK.COM/PORTFOOTBALLCLUBOFFICIAL)

SUPERBALL.ID - Media Vietnam cuma bisa pasrah saat diejek bek Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, di depan publik Thailand jelang digelarnya ASEAN Cup 2024.

Harga diri Timnas Vietnam sudah tidak ada apa-apanya di hadapan pemain Timnas Indonesia, begitulah yang disampaikan Asnawi Mangkualam ke publik Thailand.

Baru-baru ini, Asnawi Mangkualam berbicara soal pentingnya kehadiran pemain diaspora di skuad Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

Menurut Asnawi, para pemain diaspora membantu skuad Garuda dalam membentuk kekuatan hingga saat ini tim menjadi sangat bagus.

Tak sampai di situ, Asnawi juga menyinggung bagaimana pemain diaspora membuat Timnas Indonesia jauh lebih mudah mengalahkan Vietnam.

Asnawi mengaku sebelumnya Vietnam merupakan tim yang sulit dikalahkan Timnas Indonesia, namun sepanjang 2024 hal itu tidak berlaku.

"Banyak pemain diaspora bergabung ke Timnas Indonesia," ujar Asnawi Mangkualam di kanal Youtube Thairath.

"Ini sangat bagus untuk Indonesia. Karena mereka banyak membantu membentuk kekuatan tim."

"Kami akhirnya bisa memenangkan laga lawan Vietnam. Saat ini lebih mudah untuk menang (lawan Vietnam)."

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Kualitas Dua Bomber Lokal Dinilai Tak Sebanding dengan Striker Naturalisasi Vietnam

"Sebelumnya, kami tidak pernah menang lawan Vietnam. Sangat sulit bagi Indonesia untuk menang lawan Vietnam," imbuhnya.

Di tahun 2024, Timnas Indonesia selalu meraih kemenangan atas Vietnam, termasuk pesta gol di Hanoi pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kemenangan itu tak hanya membuat Vietnam tersingkir dari babak kualifikasi putaran kedua, tetapi juga harus memecat pelatihnya, Philippe Troussier.

Kenyataan bahwa Vietnam bisa dengan mudah dikalahkan Indonesia tak bisa dipungkiri masyarakat pecinta sepak bola Negeri Nasi.

Publik Vietnam lewat media lokalnya hanya bisa pasrah saat memberi respons terhadap pernyataan Asnawi Mangkualam di atas.

"Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam menyebut bahwa saat ini mengalahkan Timnas Vietnam bisa dilakukan dengan mudah," tulis TheThao247.vn.

"Kapten Timnas Indonesia mengakui jika sekarang sangat mudah untuk mengalahkan Timnas Vietnam," tulis Soha.vn.

Jelang pertemuan di fase grup ASEAN Cup 2024, Vietnam pun masih dibuat khawatir dengan skuad yang diturunkan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Sepelekan Generasi Baru Timnas Indonesia, Media Vietnam Sebut Tim Garuda Tak Akan Juara ASEAN Cup 2024

Meski timnas U-22 yang diturunkan, tetapi Vietnam meyakini para pemain yang dipanggil masih berstatus para bintang.

"Timnas Indonesia hanya akan menggunakan grup timnas U-22, dengan beberapa pemain berpengalaman yang bermain di Piala AFF 2024."

"Namun di Timnas Indonesia saat ini masih banyak bintang muda yang dinaturalisasi sehingga masih sangat mengkhawatirkan tim nasional Vietnam," tulis Soha.vn lagi.

ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF mulai digelar pada 8 Desember 2024, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Laos, Filipina dan Myanmar.

Menarik dinantikan konfrontasi kedua tim yang bakal berlangsung di Vietnam, akankah Indonesia kembali akan memberi luka lagi?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P