Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hanya saja, ia tidak ingin Malaysia kembali terhenti di semifinal seperti edisi-edisi sebelumnya.
“Dengan kemampuan yang kami miliki, saya yakin Malaysia dan Thailand bisa lolos ke babak semifinal."
"Hanya saja, kami tidak ingin tertahan di babak semifinal lagi seperti dulu,” ujar Zakaria.
Selain itu, Zakaria menilai ASEAN Cup merupakan ajang terbaik untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia 2027 yang dimulai Maret tahun depan.
“ASEAN Cup ini sangat penting untuk menilai kemampuan kita sebelum menuju babak Kualifikasi Piala Asia tahun depan."
"Jika kita tidak mendapatkan skuad terbaik, maka staf pelatih harus siap memanggil pemain yang benar-benar siap untuk tugas internasional."
“Kami punya pemain-pemain berusia di bawah 23 tahun yang bisa ditonjolkan dan kami tidak perlu terlalu bergantung pada pemain-pemain keturunan."
"Bahkan pemain-pemain keturunan yang kami punya, kami lihat levelnya sama dengan pemain lokal."
“Ini tidak hanya menjadi wadah bagi pemain muda untuk mendapatkan pengalaman tetapi juga memberikan kesempatan kepada pemain lokal untuk membuktikan kemampuannya."
"Pau Marti Vicente perlu mencetak pemain layaknya dia sudah menciptakan pemain seperti Nooa Laine dan Harith Haiqal,” ujarnya.