Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dia tampak lebih bersemangat daripada saat dilatih Erik ten Hag, dan itu penting bagi manajer baru."
Di saat Man United mulai naik ke papan atas klasemen Liga Inggris, Everton tetap berada di posisi ke-15, hanya dua poin di atas zona degradasi.
The Toffees hanya memenangi dua dari 13 pertandingan liga mereka sejauh musim ini dan gagal mencetak gol dalam empat pertandingan terakhir.
"Mereka akan menghadapi laga berat ke depannya," kata Ashton tentang Everton, yang berikutnya akan menghadapi Liverpool, Arsenal, Chelsea, dan Manchester City.
"Sean Dyche mungkin akan berpikir mereka bermain dengan baik hari ini."
"Ia harus menemukan cara agar Everton bisa mengancam, jika tidak, pertahanan akan selalu berada di bawah tekanan berat."
"Mereka harus bermain lebih baik di posisi penyerang. Ini pasti menjadi kekhawatiran besar bagi penggemar Everton."