Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Vietnam menginjakkan satu kaki di babak final ASEAN Cup 2024 usai mengalahkan Timnas Singapura pada laga semifinal leg pertama.
Bermain di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Kamis (26/12/2024) malam WIB, Vietnam menang 2-0.
Dua gol kemenangan Vietnam dicetak oleh Nguyen Tien Linh dari titik putih (90+11') dan Nguyen Xuan Son (90+14').
Bagi Xuan Son ini merupakan gol ketiga dalam dua penampilan pertamanya bersama Vietnam.
Sebelumnya, bomber naturalisasi asal Brasil itu mencetak dua gol dalam laga terakhir Grup B melawan Myanmar.
Xuan Son sejatinya bisa mencetak dua gol ke gawang Singapura andai gol pertamanya tidak dianulir wasit.
Terlepas dari itu, catatan tiga gol dalam tiga laga menjadi bukti dari kualitas Xuan Son.
Kualitas pemain berusia 27 tahun itu juga diakui oleh rekan setimnya, Do Duy Manh.
"Xuan Son adalah penyerang hebat," kata Do Duy Manh usai laga, dikutip SuperBall.id dari Znews.vn.
"Dia mengatakan kepada saya bahwa dalam situasi itu (gol pertama), dia tidak membiarkan bola menyentuh tangannya, hanya dadanya."
"Namun, kita harus menghormati keputusan wasit. Sangat disayangkan VAR menganulir gol kami."
"Namun, seluruh tim bermain sangat tangguh untuk membawa pulang kemenangan 2-0," tambahnya.
Pujian juga datang dari mantan pemain Timnas Singapura saat memenangi Piala AFF 1998, Shunmugham Subramani.
"Xuan Son tampil sangat bagus. Pergerakannya sangat bagus, menciptakan banyak peluang berbahaya bagi tim."
"Kemampuannya dalam menguasai bola dan terhubung dengan rekan setimnya dalam serangan juga cukup mengesankan, selalu menjadi ancaman bagi gawang Singapura."
"Saya menilai penampilannya sangat bagus, menunjukkan keterampilan dan usaha sepanjang pertandingan," ucap Subramani.
Melihat penampilan Xuan Son, Vietnam dinilai membutuhkan lebih banyak pemain naturalisasi seperti sang striker.
Pendapat itu disampaikan oleh pemain naturalisasi yang hanya memiliki satu caps bersama Vietnam, Huynh Kesley Alves.
Ia mengaku senang Xuan Son diberi kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya di Timnas Vietnam.
"Saya sangat senang Xuan Son diberi kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya di tim nasional."
"Saya yakin dia tidak akan mengecewakan kita," kata pemain kelahiran Palmeiras itu.
Kesley menilai Vietnam membutuhkan lebih banyak pemain naturalisasi berkualitas setelah Xuan Son.
"Agar sepak bola Vietnam berkembang secara berkelanjutan, kita perlu menggabungkan pencarian bakat baru dari luar negeri dengan investasi di pelatihan pemain dalam negeri."
"Bermain di lingkungan sepak bola yang lebih profesional akan membantu pemain Vietnam mengasah keterampilan mereka, mendapatkan pengalaman, dan meningkatkan level sepak bola Vietnam."
"Bermain di level yang berbeda dapat membantu mereka meningkatkan taktik mereka."
"Sepak bola adalah olahraga kolektif, bukan individu."
"Setelah Xuan Son, saya pikir tim Vietnam membutuhkan lebih banyak pemain naturalisasi yang berkualitas."
"Ini akan membantu meningkatkan level Timnas Vietnam," ucap Kesley, yang menjadi warga negara Vietnam sejak 2009.