Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah ditepis oleh Ernando, bola sempat dibuang oleh pemain Indonesia sebelum kembali direbut pemain Irak.
Singa Mesopotamia lalu melancarkan serangan dari sisi kanan pertahanan Indonesia yang berujung pada gol Osama.
Wasit utama Tantashev Ilgiz asal Uzbekistan sempat melakukan konsultasi dengan VAR.
Akan tetapi, Salman selaku wasit VAR tetap mengesahkan gol kedua Irak tersebut.
Fakta bahwa situasi offside dan gol Irak bukan merupakan satu rangkaian disebut-sebut menjadi alasannya.
Terlepas dari itu, keputusan tersebut telah merugikan Indonesia yang akhirnya harus takluk 1-3 dari Irak.