Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lalu pada Piala AFF 2007, Singapura mengalahkan Thailand dengan agregat 3-2 setelah dua pertandingan.
Hal yang sama juga terjadi ketika Vietnam berhasil memenangi gelar Piala AFF 2018 di bawah Park Hang-seo.
Vietnam saat itu menjadi juara setelah Thailand mendominasi dua edisi sebelumnya pada 2014 dan 2016.
Seperti halnya Singapura pada edisi 2004 dan 2007, Thailand juga berhasil menjuarai Piala AFF dengan kekuatan yang luar biasa.
Pada final Piala AFF 2014, Thailand berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor 4-3 setelah melalui dua pertandingan.
Sedangkan pada final Piala AFF 2016, Thailand berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor agregat 3-2.
Pada edisi tahun ini, Vietnam melaju ke final untuk bertemu Thailand setelah menyingkirkan Singapura di semifinal.
Rute tersebut sama seperti edisi 2008 saat Vietnam menjadi juara.
Kala itu, Vietnam berhasil mengalahkan Singapura dengan skor 1-0 setelah dua pertemuan di semifinal.