Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kasihan, Pemain Timnas Indonesia U-19 Ini Dipaksa 'Pulang' oleh Indra Sjafri

By Stefanus Aranditio - Sabtu, 5 Agustus 2017 | 14:33 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri Mengarahkan Pemain saat TC di Lapangan UNY, Sabtu (5/8/2017)
Gonang Susatyo / BolaSport.com
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri Mengarahkan Pemain saat TC di Lapangan UNY, Sabtu (5/8/2017)

19 yang sedang menjalani seleksi, muncul sebuah momen menarik.

SUPERBALL.ID, YOGYAKARTA – Di tengah ketatnya persaingan 30 pemain Timnas Indonesia U-19 yang sedang menjalani seleksi, muncul sebuah momen menarik.

Jumat (4/8/2017) Irsan Lestaluhu terpaksa harus dipulangkan oleh pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri.

Setelah shalat isya Jumat (4/8/2017), Irsan Lestaluhu langsung diperintahkan untuk mengemasi barang-barangnya untuk dipulangkan dari pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19.

Irsan yang berharap masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-19 ke Piala AFF U-18 pun merasa sedih atas keputusan ini.

Namun ternyata, ketika keluar kamar dan turun ke lobby hotel, skuat timnas Indonesia U-19 sudah menunggu dibawah dan langsung mengucapkan selamat ulang tahun pada Irsan Lestaluhu.

Irsan Lestaluhu lahir di Talouhu, Maluku pada 4 Agustus 1999 berulang tahun yang ke-18 tahun.

“Sudah dikerjain kemarin disuruh pulang sama pelatih, sudah sedih, sudah bawa koper tetapi sampai bawah dapat kejutan dari teman-teman,” kata Irsan Lestaluhu.

"Tak hanya sampai di situ, paginya seusai latihan, Irsan disuruh maju dan bergoyang dangdut sambil dinyanyikan lagu selamat ulang tahun oleh tim.

Irsan dkk sedang bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta.

Timnas Indonesia U-19 menjalani seleksi untuk berlaga di ajang Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X