Gelandang serang Persija Jakarta Ramdani Lestaluhu punya catatan unik soal torehan tiga golnya sejauh ini di Liga 1.
Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani
SUPERBALL.ID, BANJARMASIN - Gelandang serang Persija Jakarta Ramdani Lestaluhu punya catatan unik soal torehan tiga golnya sejauh ini di Liga 1.
Semua gol yang dicetaknya lahir pada saat Persija menjalani laga tandang yakni kontra PS TNI, Semen Padang, dan Persib Bandung.
Gol pertamanya ke gawang PS TNI tercipta di pertandingan debutnya sebagai starting eleven setelah di tujuh laga sebelumnya duduk di bangku cadangan.
Sejak saat itu Ramdani terus dipercaya tampil oleh pelatih Stefano Cugurra Teco dengan bermain di sembilan laga.
Ramdani pun diharapkan kembali melanjutkan catatan positifnya itu kala Persija dijamu Barito Putera, di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Minggu (6/8/2017) malam, pukul 18.30 WIB.
Barito punya catatan mentereng kala menggelar laga kandang yakni hanya kalah sekali dan kebobolan lima kali.
Padahal di laga tandang, klub asuhan Jackesn F Tiago kalah tujuh kali dan kebobolan 15 gol.
Klub terakhir yang mengalahkan Barito adalah PS TNI, mereka menang tipis 1-0 lewat gol Erwin Ramdani pada pekan kelima Liga 1.
Lewat postingan di Instagram, Persija menaruh harapannya kepada Ramdani untuk terus melanjutkan catatan positifnya di laga tandang dan membantu tim meraih hasil bagus di kandang Barito.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar