Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Teco Sebut Persija Jakarta Kalah karena Wasit

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 6 Agustus 2017 | 22:13 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, dalam konferensi pers usai laga kontra Barito Putera, Minggu (6/8/2017)
persija pers
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, dalam konferensi pers usai laga kontra Barito Putera, Minggu (6/8/2017)

 Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, tampaknya tidak terima dengan hasil yang diraih anak-anak asuhnya saat bertandang ke Barito Putera.

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

SUPERBALL.ID, BANJARMASIN - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, tampaknya tidak terima dengan hasil yang diraih anak-anak asuhnya saat bertandang ke Barito Putera.

Dalam laga yang digelar di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Persija kalah dengan skor 0-1 dari tuan rumah, Minggu (6/8/2017). 

Teco mengatakan Persija kalah bukan karena Barito Putera tetapi wasit yang tidak sesuai dengan fairplay.

Pelatih asal Brasil itu menyebutkan bahwa gol yang dicetak Barito Putera lewat Muhammad Rifqy pada menit ke-57 itu offiside. 

Rifqy memang terlihat memanfaatkan bola hasil tepisan Andritany Ardhiyasa usai menahan tendangan Douglas Ricardo Packer.

Para pemain Persija terdiam dan melihat posisi Rifqy offside.

Namun, wasit Paolo R dan hakim garis tidak melihat itu offside dan mengesahkan gol dari Rifqy. 

"Kami datang ke sini baru kalah satu kali saja dan menang beberapa kali. Kami menghormati lawan dengan membawa pemain yang berkualitas dan suasana tim dalam kondisi sedang baik," ucap Teco selepas pertandingan.

"Hari ini kami bukan kalah melawan Barito. Akan tetapi kami kalah dari wasit. Dia mengesahkan gol yang seharusnya offside," sambungnya. 

Teco semakin tidak terima dengan keputusan wasit usai salah satu pemain Barito Putera handsball di dalam kotak penalti.

Para pemain Persija sempat memprotes kepada wasit tetapi masih tetap meminta pertandingan terus berjalan. 

Tak berselang lama, gelandang Persija, Ramdani Lestaluhu, dinilai handsball ketika ingin menahan bola dengan dada. Teco melihat bahwa bola tersebut bukan terkena tangan Ramdani, melainkan dadanya. 

"Pada menit-menit akhir ada peluang karena bola terkena tangan. Wasit dan hakim garis itu melihat tetapi tidak mau kasih itu kepada kami," kata Teco. 

"Kami menghormati lawan. Sekali lagi saya tegaskan, kami kalah bukan dari Barito. Tetapi kalah melawan wasit," tambahnya. 

Itu menjadi kekalahan perdana bagi Persija setelah 12 pertandingan di Liga 1 2017. Saat ini Persija berada di posisi ke-6 dengan mengemas 28 poin.

Selanjutnya Persija akan menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (12/8/2017).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X