Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Bergabung ke Bali United, Stefano Lilipaly Kembali ke Belanda

By Andi Ernanda - Rabu, 16 Agustus 2017 | 22:11 WIB
Stefano Lilipaly memasuki ruangan sebelum dirinya resmi diperkenalkan kepada media sebagai pemain anyar Bali United di Bebek Bengil Restaurant, Kuta, Bali, Minggu (13/8/2017).
ANDREYAN DAULAKA/JUARA.net
Stefano Lilipaly memasuki ruangan sebelum dirinya resmi diperkenalkan kepada media sebagai pemain anyar Bali United di Bebek Bengil Restaurant, Kuta, Bali, Minggu (13/8/2017).

Pemain anyar Bali United Stefano Lilipaly, harus kembali ke Belanda dalam waktu dekat.

Baru saja gabung Bali United Minggu (13/8/2017) dan tampil lawan Madura United dilaga debutnya, pemain Timnas Indonesia Piala AFF 2016 ini langsung meninggalkan Bali United.

Lilipaly harus menyelesaikan urusan administrasi dirinya di Belanda sebelum memperkuat Bali United.

Lilipaly pun kemungkinan batal tampil saat laga pekan ke-20 di markas Semen Padang, 24 Agustus mendatang.

Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro, menjelaskan, Lilipaly kembali ke Belanda selama empat sampai lima hari.

"Lilipaly juga dalam minggu ini harus menyelesaikan persoalan nya (surat-surat), dia akan kembali ke Belanda sekitar empat atau lima hari," kata Widodo Cahyono Putro.

Widodo menambahkan, pihaknya belum dapat memastikan Lilipaly akan diturunkan saat kontra Semen Padang.

Widodo akan melihat kembali kondisi fisik Lilipaly.

"Bisa tidak di bawa atau dibawa. Sejauh ini, kondisi fisik Lilipaly terus dipantau. Sebelum ke sini juga, dia masih bermain dengan klub sebelumnya di Belanda, mungkin dia hanya butuh waktu adaptasi saja dengan Bali United," ujarnya.

Ia menambahkan, sejak tampil lawan Madura United dan dua kali berlatih, fisik Lilipaly tidak ada masalah.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : Bali.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X