Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini yang Bikin Hargianto Tampil Maksimal di Timnas U-22

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 17 Agustus 2017 | 21:05 WIB
Hargianto merayakan gol kedua Indonesia ke gawang Filipina pada pertandingan Grup B SEA Games 2017 di Shah Alam, Kamis (17/8/2017).
HERKA YANIS/BOLASPORT.COM
Hargianto merayakan gol kedua Indonesia ke gawang Filipina pada pertandingan Grup B SEA Games 2017 di Shah Alam, Kamis (17/8/2017).

Tepat tanggal 17 Agustus 2017 bisa dibilang menjadi hari bahagia bagi Muhammad Hargianto.

Pasalnya gelandang Timnas U-22 Indonesia itu mencatatkan namanya di papan skor saat melawan Filipina pada laga kedua Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Kamis (17/8/2017).

Hargianto mencetak gol kedua bagi Timnas U-22 pada menit ke-45.

Memanfaatkan umpan dari Septian David Maulana, Hargianto melepaskan bola melalui kaki kanannya ke pojok kanan gawang Filipina yang dijaga Ray Joseph.

Dalam catatan Labbola di 45 menit babak pertama, Hargianto mencatatkan sukses passing dengan presentase 89%.

Ia juga mencatatkan tackle bersih dengan presentase 28%.

Semangat yang dilakukan Hargianto di 45 menit pertama tak lepas dari ulang tahun kekasihnya yang juga jatuh hari ini.

Sebelum bertanding, Hargianto mengupload Instagram Story untuk mengucapkan ulang tahun kepada kekasihnya itu yang akun instagramnya bernama @ganiamk88.


Muhammad Hargianto bersama kekasihnya(instagram)

Hargianto juga langsung melakukan selebrasi tanda love usai merobek gawang Filipina.

Disinyalir tanda love itu dipertunjukan untuk kekasihnya dan juga Indonesia yang hari ini berusia 72 tahun.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X