Vietnam menjadi lawan selanjutnya Timnas U-22 Indonesia di laga keempat Grup B SEA Games 2017 di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Malaysia, Selasa (22/8/2017).
Setidaknya ada tiga pemain Vietnam yang harus diwaspadai oleh Timnas U-22 sebelum laga yang akan dimulai pada pukul 19.45 WIB itu.
Sejauh ini Vietnam memang tampil perkasa di babak grup dengan mengemas sembilan poin dari tiga laga.
Pada laga perdana, Vietnam sukses menumbangkan Timor Leste dengan skor sangat telak 4-1.
Di laga kedua, Vietnam kembali pesta gol dengan menumbangkan Kamboja 4-1, dan terakhir mereka menggasak Filipina dengan skor 4-0.
Total Vietnam sudah memasukan 12 gol dan hanya kemasukan dua gol.
Menurut catatan dari Labbola, ada tiga pemain Vietnam yang harus diwaspadai oleh anak-anak asuh Luis Milla.
Berikut tiga pemain Vietnam yang sejauh ini tampil memukau di SEA Games 2017.
1. Nguyen Cong Phuong
Nguyen Cong Phuong sejauh ini sudah menyumbangkan tiga gol dan dua asis untuk Vietnam.
Pemain bernomor punggung 10 itu juga sudah melakukan tembakan ke gawang lawan sebanyak 12 kali.
2. Nguyen Van Toan
Pemain bernomor punggung sembilan itu sudah mencetak satu gol dan dua asis sejauh ini.
Nguyen Van Toan juga memiliki umpan passing sebanyak 82% dari tiga pertandingan bersama Vietnam.
3. Vu Van Thanh
Meskipun baru mencetak satu gol sejauh ini, Vu Van Thanh menjadi salah satu pemain Vietnam yang harus diwaspadai Timnas U-22.
Pemain bernomor punggung 17 itu memiliki kecepatan yang bisa membahayakan pertahanan Timnas U-22.
Terlebih akurasi umpan passing Vu Van Thanh mencapai 91% sejauh ini.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com, Twitter.com/Labbola |
Komentar