Jagat Twitter bereaksi atas kesialan yang didapat pemain Kamboja, Choum Pisa, saat bersua timnas U-22 Indonesia dalam laga terakhir fase grup SEA Games 2017.
Duel Garuda Muda versus Kamboja berlangsung di Stadion Shah Alam, Malaysia, Kamis (24/8/2017).
Kedua tim harus puas menyudahi babak pertama dengan skor sama kuat 0-0.
Hal menarik terjadi beberapa saat sebelum turun minum. Choum Pisa diganjar dua kartu kuning dalam waktu berdekatan.
Hukuman tersebut ia dapatkan akibat melakukan pelanggaran terhadap Ricky Fajrin sekaligus diving.
(Baca juga: Mantan Incaran Barcelona Dijadikan Nama Binatang)
Alhasil, netizen di Indonesia ramai-ramai mentertawakan kesialan yang menimpa Pisa.
Choum Pisa, dapet dua kartu kuning dalam waktu yg berdekatan. Kata erick thohir dia tidur2an di lapangan pic.twitter.com/r0v0IB43Kd
— #AyoIndonesia (@panditfootball) 24 Agustus 2017
Choum Pisa menyia-nyiakan peluang buat menjadi pemain pertama yang ditandu keluar lapangan setelah dapat kartu merah..
— Renalto Setiawan (@Theceputhul) 24 Agustus 2017
#choumpisa hahaha kocak maafkanlah dia https://t.co/ZZKRx1hEqs
— Iman Ratra (@Iman_Ratra) 24 Agustus 2017
Choum Pisa mandi lebih cepat #TimnasDay
— Heru Purnomo (@Heru_Bar) 24 Agustus 2017
Choum Pisa mandi bunga Kamboja lebih cepat. lol
— working class (@alimisme__) 24 Agustus 2017
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar