Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-22 Indonesia Kalah dari Malaysia Lewat Gol Menit-menit Akhir Thanabalan

By Stefanus Aranditio - Sabtu, 26 Agustus 2017 | 21:58 WIB
Pemain Timnas U-22, Saddil Ramdani ketika sedang berdoa dalam persiapan melawan Kamboja pada partai penentuan menuju semifinal SEA Games 2017.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM Thanabalan
Pemain Timnas U-22, Saddil Ramdani ketika sedang berdoa dalam persiapan melawan Kamboja pada partai penentuan menuju semifinal SEA Games 2017.

Memasuki menit 30, Skor masih sama kuat 0-0

Kedua tim semakin meningkatkan serangan, Indonesia ciptakan peluang lewat tendangan jarak jauh Febri Hariyadi di menit 34.

Menit 40 Indonesia semakin menguasai jalannya pertandingan, namun belum menciptakan peluang tambahan.

Tambahan waktu 2 menit, permainan masih tertahan di lapangan tengah karena umpan jauh pemain Indonesia lebih sering dipotong oleh pertahanan Malaysia.

Babak pertama berakhir dengan skor sama skor kuat 0-0.

Masuk babak kedua, Malaysia langsung mengambil alih permainan, beberapa kali peluang tercipta dari pemain Malaysia lewat tendangan bebas Safawi, namun masih bisa diamankan Satria Tama.

Menit ke-63, Evan Dimas yang berdiri bebas di kotak pinalti kehilangan momen sehingga tendangannya melenceng jauh di sisi kanan gawang Malaysia.

Satu menit berselang, Malaysia mendapatkan peluang lewat tendangan sudut Safawi yang selalu mengarah langsung ke gawang Satria Tama.

Menit ke-67 Ezra terlepas dari jebakan offside, namun pengusaan bolanya masih kurang maksimal sehingga dengan mudah direbut oleh pemain belakang Malaysia.

Menit ke-76, Malaysia mendapatkan peluang emas lewat tendangan Syamer Kutty Abba dari luar kotak pinalti, namun masih bisa dihadang Ricky Fajin.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X