Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dikalahkan Malaysia, Evan Dimas Curhat di Media Sosial

By Fitri Asrianggi - Minggu, 27 Agustus 2017 | 16:01 WIB
Aksi kapten timnas u-22 Indonesia, Evan Dimas Darmono, pada laga semifinal SEA Games 2017 kontra Malaysia di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia pada Sabtu (26/8/2017).
HERKA YANIS/BOLASPORT.COM
Aksi kapten timnas u-22 Indonesia, Evan Dimas Darmono, pada laga semifinal SEA Games 2017 kontra Malaysia di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia pada Sabtu (26/8/2017).

Gelandang Timnas U-22 Indonesia Evan Dimas mencurahkan isi hatinya terkait kekalahannya saat berhadapan dengan Malaysia, Sabtu (26/8/2017).

Bermain di Stadion Shah Alam, Timnas U-22 Indonesia harus menelan kekalahan dari Malaysia dengan skor tipis 1-0.

Kekalahan itu membuat peluang Timnas U-22 Indonesia untuk meraih emas di ajang SEA Games 2017 sirna.

Selama babak pertama, Indonesia mampu menguasai permainan sekitar 60 persen.

Terbukti, Timnas U-22 Indonesia sering kali mendapatkan peluang emas untuk menjebol gawang Malaysia, namun tidak bisa dimanfaatkan dengan baik.

Bahkan, pada menit ke-56 Evan Dimas juga sempat melepaskan ancaman ke gawang Malaysia lewat sepakannya.

Namun sayang, sepakan Evan Dimas mampu diantisipasi oleh kiper lawan.

Meski menelan kekalahan, Evan Dimas berusaha untuk mencoba legowo.

Evan Dimas nampak berlapang dada yang terbukti dari celotehan di akun Instagram-nya.

"Kalau sudah tertulis itu rezeki kita , terhalang gunung pun tetap akan sampai ke tangan kita," tulis Evan Dimas seperti dikutip SuperBall.id dari akun Instagram-nya, Minggu (27/8/2018).


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : instagram.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X