Timnas U-22 Indonesia dipastikan meraih medali perunggu usai menaklukan Myanmar dengan skor 3-1 pada SEA Games 2017 yang berlangsung di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Selangor, Malaysia, Selasa (29/8/2017).
Pertandingan tersebut sangat dramastis bagi Timnas U-22 lantaran sempat tertinggal di babak pertama.
Myanmar terlebih dahulu menjebol gawang Timnas U-22 yang dijaga Satria Tama pada menit ke-21 babak pertama lewat kaki Than Paing.
Pemain bernomor punggung 15 itu sukses memanfaatkan umpan crossing Si Thu Aung dari sisi kiri pertahanan Timnas U-22.
(Baca Juga: Turunkan Skuad Terbaik, Ini Starting Line-up Timnas U-22 Indonesia Melawan Myanmar)
Than Paing yang berada di kotak penalti terlihat tidak ada pemain Timnas U-22 yang mengawalnya.
Tanpa menahan bola, Than Paing langsung melepaskan tembakan ke sisi kiri gawang Timnas U-22.
Kesempatan untuk menyamakan kedudukan di babak pertama gagal didapatkan Timnas U-22.
Skuad asuhan Luis Milla itu tertinggal untuk sementara waktu dengan skor 0-1 dari Myanmar.
Di babak kedua Timnas U-22 melakukan serangan cepat demi mengejar ketertinggalan.
(Baca Juga: Bantai Myanmar, Timnas U-22 Indonesia Pastikan Dapat Medali Perunggu)
Usaha yang dilancarkan Evan Dimas dkk membuahkan hasil di menit ke-56 lewat gol dari Evan Dimas Darmono.
Umpan lambung Febri Hariyadi ke kotak penalti Myanmar mengenai kaki dari lawannya tersebut.
Bola itu mengarah ke Evan Dimas yang sempat melewati satu pemain Myanmar sebelum melepaskan bola melalui kaki kirinya dari luar kotak penalti, skor pun berubah menjadi 1-1.
Timnas U-22 tidak membutuhkan waktu lama untuk mengembalikan kedudukan atas Myanmar menjadi 2-1.
Adalah Septian David Maulana yang sukses melepaskan tendangan dari luar kotak penalti hingga menghujam ke gawang Myanmar.
(Baca Juga: 10 Fakta Mengejutkan Statistik Timnas Indonesia yang Meningkat Saat Lawan Myanmar)
Memasuki menit k-77, Timnas U-22 menjauhi keunggulan atas Myanmar menjadi 3-1 lewat kaki Rezaldi Hehanusa.
Pemain bernomor punggung 28 itu melepaskan tendangan dari luar kotak penalti dan mengarah tajam ke gawang Myanmar.
Di menit-menit akhir babak kedua, Myanmar harus bermain dengan 10 pemain usai Nan Wai Min mendapatkan kartu kuning kedua usai mengganjar Ezra Walian.
Dengan kekuatan 10 pemain, Myanmar tidak bisa mencetak gol kedua ke gawang Timnas U-22 hingga pertandingan berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan Tim Merah Putih.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | Youtube |
Komentar