Striker naturalisasi Persib Bandung, Sergio van Dijk, tampaknya harus mengubur asanya dalam-dalam untuk segera kembali ke lapangan hijau.
Seperti dilansir TribunJabar.com, pemain berkepala plontos itu harus menjalani masa pemulihan yang membutuhkan waktu cukup lama.
Hal ini dilontarkan oleh dokter tim Maung Bandung kala tim besar asal Jawa Barat itu menjalani sesi latihan di Lapangn Lodaya, Jumat (1/9/2017).
Menurut Dr Rafi Ghani, eks striker Adelaide United tersebut diperkirakan tidak bisa merumput dalam sisa laga Liga 1 musim ini.
"Sergio masih pemulihan cedera, berangsur-asur mulai membaik, tapi sepertinya Sergio tidak akan main lagi musim ini," ujar Dr Rafi Ghani.
Suporter Indonesia yang Meninggal Datang Cuma Ingin Lihat Irfan Bachdim https://t.co/uHxrHD51YC lewat @tribunSUPERBALL
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) September 3, 2017
Ia juga mengimbuhkan, Sergio sejatinya membutuhkan waktu sekitar 4 bulan untuk menjalani masa pemulihan.
"Ia lagi masuk tahap pemulihan dengan sesekali melakukan fisioterapi atau juga treatmen penyembuhan lainnya," ucapnya.
Penyerang yang resmi menjadi warga Negara Indonesia pada 2013 itu mengalami cedera kala membela Pangeran Biru menghadapi Barito Putera, Minggu (18/6/2017).
Beberapa waktu lalu, Sergio sempat menjalani perawatan di Belgia hingga setelahnya ia memutuskan untuk kembali ke Bandung.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar