Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Grup A Piala AFF U-18 - Singapura dan Thailand Kembali Raih Kemenangan

By Taufik Batubara - Jumat, 8 September 2017 | 19:12 WIB
Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.
YOUTUBE.COM/JUNGSA CHANNEL
Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.

Dua dari tiga tim favorit di Grup A Piala AFF U-18 kembali meraih kemenangan.

Dalam duel di Stadion Aung San, Yangon, Myanmar, Jumat (8/9/2017) sore WIB, Singapura menekuk Laos 3-0.

Pada hari dan jam yang sama di Stadion Thuwunna, Yangon, Thailand memetik kemenangan tipis 1-0 atas Kamboja.

Bagi Singapura, hasil itu merupakan kemenangan kedua dari tiga laga.

Pada laga perdananya, Singapura menang 5-3 atas Kamboja.

(Baca Juga: Alfred Riedl Digoda Klub Indonesia)

Pada laga kedua, Singapura ditekuk Malaysia 3-1.

Bagi Thailand, hasil itu merupakan kemenangan ketiga.

Pada laga pertamanya, Thailand menekuk Timor Leste 3-0.

Pada laga kedua, Thailand menang 2-1 atas Laos.

Masih ada satu laga yang dimainkan pada Jumat (8/9/2017) ini, yakni Timor Leste kontra Malaysia, yang kick-off pukul 18.30 WIB.

Untuk sementara, Thailand memimpin klasemen Grup A dengan nilai sembilan dari tiga laga.

Malaysia di urutan kedua dengan nilai enam dari dua laga.

Singapura di posisi ketiga dengan nilai enam dari tiga laga.

Jika Malaysia menang atas Timor Leste, maka Thailand akan tergusur dari puncak klasemen.

KLASEMEN GRUP A

Pos Tim Mn M I K MG KG SG P
1
 Thailand
3 3 0 0 6 1 +5 9
2
 Malaysia
2 2 0 0 7 2 +5 6
3
 Singapura
3 2 0 1 9 6 +3 6
4
 Kamboja
3 0 1 2 4 7 −3 1
5
 Timor Leste
2 0 1 1 1 4 −3 1
6
 Laos 
(T)
3 0 0 3 2 9 −7 0

Keterangan: Laos sudah tersingkir, tak mungkin bisa ke semifinal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X