Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Final dan Perebutan Posisi Ketiga Piala AFF U-18

By Taufik Batubara - Jumat, 15 September 2017 | 23:25 WIB
Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.
YOUTUBE.COM/JUNGSA CHANNEL
Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.

Dua partai semifinal Piala AFF U-18 diakhiri dengan adu tendangan penalti.

Yang pertama, Timnas U-19 Indonesia harus mengakui keunggulan mental Thailand.

Dalam laga yang digelar di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, Jumat (15/9/2017) sore WIB, itu Garuda Nusantara menyerah 2-3 kepada Thailand.

(Baca Juga: Klasemen Liga 1 Usai Bali United Tekuk Persija Jakarta)

Thailand memaksa Egy Maulana Vikri dkk untuk tos-tosan setelah dalam 2x45 menit bermain imbang tanpa gol.

Yang kedua, Malaysia menang adu penalti 5-4 atas tuan rumah Myanmar setelah bermain 0-0 hingga 2x45 menit.

Timnas U-19 Indonesia akan kembali bertemu Myanmar pada perebutan tempat ketiga di Stadion Thuwunna, Yangon, Minggu (17/9/2017) pukul 15.30 WIB.

Pada penyisihan Grup B, Indonesia menang 2-1 atas Myanmar.

Di partai puncak, Thailand juga akan kembali bertemu Malaysia di stadion dan hari yang sama pukul 18.30 WIB.

Pada pertemuan pertama di penyisihan grup, Thailand dan Malaysia bermain 1-1.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X