Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, Egy Maulana Hanya Follow Dua Klub Liga 1 Ini di Instagram-nya

By Fitri Asrianggi - Kamis, 21 September 2017 | 14:13 WIB
Egy Maulana Vikri,  pemain Timnas U-19 Indonesia yang menyita perhatian publik sepak bola Tanah Air.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Egy Maulana Vikri, pemain Timnas U-19 Indonesia yang menyita perhatian publik sepak bola Tanah Air.

Nama Egy Maulana Vikri semakin dikenal masyarakat atas skill yang dimilikinya.

Pemain asal Medan itu menjadi sosok yang fenomenal usai membawa Timnas U-19 Indonesia meraih peringkat ketiga di Piala AFF U-18 Myanmar.

Berkat penampilannya, top scorer dengan delapan gol di ajang tersebut membuat banyak klub Liga 1 berlomba-lomba untuk mendapatkan tanda tangannya.

Bahkan, pihak Persija pun secara terang-terangan mengincar Egy Maulana.

Hal itupun dikonfirmasi langsung oleh sang pelatih, Stefano Cugurra.

"Saya sudah sodorkan dua nama pemain Timnas U-19 ke manajemen Persija, salah satu namanya itu Egy," ucap pelatih yang akrab disapa Teco.

Hingga saat ini, belum ada komentar dari Egy terkait klub-klub Liga 1 yang mengincarnya.

Namun tahukah kalian, ternyata hanya ada dua klub Liga 1 yang diikuti (follow) Egy lewat akun Instagram-nya.

Seperti dikutip SuperBall.id dari akun Instagram-nya @egymaulanavikri, Kamis (21/9/2017) klub tersebut adalah Bali United dan Persija Jakarta.


Egy Maulana Vikri mengikuti pertemanan dengan Bali United di akun Instagram-nya(Instagram.com/egymaulanavikri)

Apakah hal ini merupakan kode jika Egy akan bergabung ke salah satu klub Liga 1 itu?


Egy Maulana Vikri mengikuti pertemanan dengan Persija Jakarta di akun Instagram-nya(Instagram.com/egymaulanavikri)

Kita lihat saja nanti. (*)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : instagram.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X