Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Dikalahkan Arema FC, Arthur Cunha Berharap Mitra Kukar Segera Bangkit

By Andi Ernanda - Kamis, 21 September 2017 | 15:48 WIB
Arthur Cunha (kanan), Cristian Gonzales, dan Ahmet Ayetew sedang berlatih di markas Arema FC.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Arthur Cunha (kanan), Cristian Gonzales, dan Ahmet Ayetew sedang berlatih di markas Arema FC.

Arema FC sukses menumbangkan Mitra Kukar tiga gol tanpa balas di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Rabu (20/9/2017).

Tiga gol Arema FC dicetak oleh Johan Ahmat Farizie (16'), Hendro Siswanto (55') dan Ahmet Atayew (59').

Pemain belakang Arema FC Arthur Cunha mengaku sangat senang dengan kemenangan yang diraih Arema FC.

Kemenangan tersebut semakin berharga bagi Arthur Cunha karena Mitra Kukar merupakan mantan klubnya.

Namun Arthur Cunha masih menunjukkan kepedulian terhadap mantan klubnya.

(Baca Juga: Pelatih Thailand Sebut Timnas U-16 Indonesia Unggul dalam Hal Ini)

Ia berharap Mitra Kukar bisa tampil lebih bagus lagi pada laga-laga selanjutnya.

"Semoga ke depan mereka bisa meraih kemenangan dan memperbaiki posisi di klasemen," kata Arthur.

Menurutnya Mitra Kukar memiliki banyak pemain berkualitas di setiap lini.

"Seharusnya Mitra Kukar bisa tampil lebih bagus," pungkasnya.

(Baca Juga: Terungkap, Egy Maulana Hanya Follow Dua Klub Liga 1 Ini di Instagram-nya)

Kemenangan atas Mitra Kukar itu melanjutkan rekor positif Arema FC setelah meraih kemenangan lawan Persela Lamongan.

Tiga poin tersebut juga membuka jalan Arema FC untuk bisa menembus papan atas klasemen sementara.

Saat ini tim Singo Edan mengemas 40 poin dari 25 pertandingan di Liga 1 2017.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andi Ernanda
Sumber : suryamalang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X