Arema FC tak mau berjudi dengan memainkan pemain yang tidak dalam kondisi terbaik.
Sebab, tidak setiap pertandingan pemain selalu dalam kondisi maksimal.
Ya, Arema FC memang terkesan lebih mengandalkan pemain berpengalaman dalam beberapa laga terakhir.
Sehingga kesempatan ada pada pemain muda untuk bisa main di Liga 1.
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menilai bahwa tim pelatih memiliki perhitungan sendiri dalam menentukan pemain yang akan dimainkan.
(Baca Juga: Dua Cara Bhayangkara FC Membungkam Bali United)
"Ini level profesional. Sehingga kami benar-benar harus melihat kondisi pemain terlebih dahulu."
"Sebab, kami memiliki ukuran standar tersendiri sebelum memastikan pemain tersebut bermain. Kalau tidak masuk standar ya tidak mungkin kami mainkan," kata Joko, Rabu (27/9/2017).
Dia berharap para pemain muda yang ada di Arema FC bisa terus bekerja keras meningkatkan kondisi.
Sebab, tim pelatih tak bisa menjamin memberikan kesempatan kepada mereka.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | suryamalang.tribunnews.com |
Komentar