Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, menerima komplain dari orang tua Egy Maulana Vikri.
Hal itu diungkapkan Indra Sjafri pada sesi temu pers selepas laga Timnas U-19 melawan Kamboja U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (4/10/2017).
Pada laga tersebut, Egy mencetak satu gol dan satu asis untuk gol Muhammad Rafil Mursalim.
(Baca Juga; Masuk 60 Besar Pemain Muda Top Dunia, Ini Komentar Egy Maulana Vikri)
Selama ini, Egy memang dijuluki Lionel Messi milik Indonesia.
Namun, ayahnya tidak senang anaknya diidentikan dengan sebutan tersebut.
"Ayahnya Egy curhat ke saya 'jangan bilang Egy Messi, anak saya bisa lebih hebat dari Messi," ucap Indra.
Indra juga menekankan bahwa awak media mesti megawal Egy.
(Baca Juga; Cari Pengganti Tijani Belaid, Sriwijaya FC Tunggu Airlangga Sucipto)
Artinya, pelatih asal Sumatera Barat itu tidak ingin anak asuhnya itu cepat puas lantaran eksposur berlebihan.
Terkini, Egy masuk dalam daftar 60 wonderkid dunia versi media terkenal asal Inggris, The Guardian.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar