Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Fakta Menarik Kemenangan PSM, Termasuk Kemenangan Pertama Robert Rene Alberts atas Persib

By Muhammad Robbani - Minggu, 15 Oktober 2017 | 21:52 WIB
Penyerang PSM Makassar, Pavel Puriskhin, merayakan golnya seusai membobol gawang Semen Padang pada Senin (2/10/2017).
Dok. LIB
Penyerang PSM Makassar, Pavel Puriskhin, merayakan golnya seusai membobol gawang Semen Padang pada Senin (2/10/2017).

PSM Makassar sukses menumbangkan Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 pekan ke-29 di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (15/10/2017).

PSM menang dramatis 2-1 setelah sempat tertinggal 0-1 lewat gol cepat pada menit ke-3 yang dicetak Febri Hariyadi.

Namun PSM sanggup menyamakan kedudukan empat menit kemudian lewat tendangan jarak jauh yang dicetak mantan pemain Persib, Zulkifli Sukur.

Gol menit terakhir dari Pavel Puryshkin membawa tuan rumah unggul 2-1 sampai pertandingan berakhir.

Fakta-fakta menarik:

1. Febri Hariyadi cetak gol ke-700 di Liga 1 musim ini

Pada laga ini Febri Hariyadi menyumbang satu gol pada awal pertandingan setelah menerima bola dari Michael Essien.

Sebagaimana diinformasikan Labbola, itu adalah gol ke-700 yang berhasil tercipta di Liga 1 musim ini.

2. Kemenangan pertama Robert Rene Alberts atas Persib

Butuh tujuh laga bagi Robert Rene Alberts untuk merasakan kemenangan atas Persib Bandung.

Saat masih menukangi Arema pada musim 2009/10, dia mencatat satu kali hasil imbang dan sekali kalah atas Persib.

Bersama PSM, dia hanya bisa mencuri satu poin, dan tiga laga lainnya berakhir dengan kekalahan.

Totalnya, pelatih asal Belanda itu hanya mampu meraih dua kali hasil imbang dan empat kali kalah.

3. Persib gagal menang enam laga beruntun

Kekalahan ini membuat Maung Bandung tak pernah menang di enam laga terakhir secara beruntun.

Sejak pekan 23-28 (laga ke-24 Persib ditunda), mereka selalu meraih hasil imbang beruntun di lima laga sebelumnya.

Kemenangan terakhir yang diraih Atep dan kawan-kawan terjadi pada pekan ke-20 saat menumbangkan tuan rumah Sriwijaya FC 1-4, Senin (4/9/2017).

4. Zulkifli Sukur cetak gol lagi

Zulkifli mencetak gol penyeimbang di laga ini pada menit ke-7 lewat tendangan jarak jauhnya.

Ironisnya, gol itu dicetak ke gawang Persib yang pernah dibelanya di musim 2011/12.

Itu adalah gol pertamanya dalam rentang waktu empat tahun terakhir.

Terakhir kali Zulkifli Sukur mencetak gol terjadi di musim 2013 saat masih memperkuat Mitra Kukar.

Saat itu dia membobol gawang Persepam Madura United dalam pertandingan yang dimenangi Mitra Kukar dengan skor 2-1 pada 22 Juni 2013.

5. PSM kembali ke perburuan juara

Pelatih PSM, Robert Rene Alberts sempah mengakui bahwa peluang timnya untuk juara liga musim ini sulit.

Itu dikatakannya setelah Juku Eja kalah 2-3 dari tuan rumah Borneo FC pekan lalu, Minggu (8/10/2017).

Namun mereka kini hanya terpaut empat poin dengan Bhayangkara yang saat ini masih memuncaki klasemen.

PSM mengoleksi 55 poin berbanding 59 poin milik Bhayangkara United.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X