Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Enggan Pandang Remeh Semen Padang

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 20 Oktober 2017 | 20:29 WIB
Pelatih Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, memberikan keterangan kepada media pada Jumat (13/10/2017), jelang melawan Persegres Gresik United.
SEGAF ABDULLAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, memberikan keterangan kepada media pada Jumat (13/10/2017), jelang melawan Persegres Gresik United.

Persija Jakarta akan menghadapi Semen Padang di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/10/2017) dalam lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2017

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu tidak memandang Semen Padang yang hampir memasuki ke zona degradasi.

Pelatih Persija, Stefano Cugurra, mengatakan Semen Padang tetap merupakan tim yang kuat.

Juru taktik yang akrab disapa Teco itu sangat yakin Semen Padang datang ke Jakarta untuk tampil all out demi terhindar dari zona degradasi.

Saat ini Semen Padang berada di posisi ke-15 dengan mengemas 29 poin dari 30 pertandingan.

Semen Padang hanya unggul satu poin dari Perseru Serui yang berada di posisi ke-16.

Bagi Teco, Persija juga butuh kemenangan untuk menembus lima besar.

Persija yang duduk di peringkat keenam hanya tertinggal lima poin dari Madura United yang mengemas 54 angka di posisi kelima.

"Semua pertandingan baik tuan rumah atau tim tamu pasti membutuhkan poin. Semen Padang juga tidak mau masuk ke zona degradasi dan mereka butuh poin, tapi kami juga mau selesaikan kompetisi di papan atas," kata Teco di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur, Jumat (20/10/2017).

"Kami harus bekerja keras untuk mendapatkan tiga poin di partai kandang," ucap pelatih berusia 43 tahun tersebut.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X