(Baca juga: Pasca Singkirkan Indonesia, Timnas U-23 Malaysia Terancam Kesulitan di China pada Awal 2018)
"Kami melihat ke teman-teman The Jakmania yang tinggal di daerah Cikarang dan sekitarnya," ucap Arief saat dihubungi BolaSport.com dan SuperBall.id, Rabu (25/10/2017).
Arief juga memberikan keterangan secara detail soal sepak mula laga itu yang maju jamnya.
"Kalau selesai jam 5 sore kan mereka bisa pulang dengan penjagaan ketat dari pihak kepolisian," tutur Arief.
"Kalau pertandingan malam, pasti baru kelar jam 10 atau 11 itu pun pasti pihak kepolisian akan lelah. Jadi ini waktu yang pas untuk menggelar pertandingan tersebut ya sore hari."
Secara lisan pihak kepolisian sudah merestui panpel Persija untuk menggelar pertandingan melawan Persib di Stadion Patriot.
Saat ini, Arief tinggal menunggu surat dari kepolisian yang memastkan bahwa Persija dipersilakan memakai stadion berkapasitas 35 ribu penonton tersebut.
"Kami meminta izin kepada Polda Metro Jaya, Polres Bekasi Kota, dan Polres Kabupaten Bekasi," ucapnya.
"Nanti mereka akan mengawal dan menjaga teman-teman The Jakmania yang mau datang ke Stadion Patriot khususnya di daerah Cikarang dan sekitar," kata Arief.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar