Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Mitra Kukar, Ini Posisi Persib Bandung di Klasemen Sementara Liga 1

By Metta Rahma Melati - Jumat, 27 Oktober 2017 | 17:44 WIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol saat melawan Persija Jakarta dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Sabtu (22/7/2017)
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM
Pemain Persib Bandung merayakan gol saat melawan Persija Jakarta dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Sabtu (22/7/2017)

Persib Bandung mengakhiri rekor delapan laga tak pernah menang beruntun saat menjamu Mitra Kukar di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (27/10/2017).

Dengan kemenangan 3-1 atas Mitra KukarPersib Bandungmengalami kenaikan peringkat di tabel klasemen sementara Liga 1.

Persib Bandung dari posisi ke-12 naik ke urutan ke-11 klasemen sementara dengan 41 poin.

Klub kebanggaan bobotoh menggeser Persela Lamongan yang akhirnya turun ke peringkat ke-12 klasemen.

(Baca Juga: Kalahkan Mitra Kukar, Persib Bandung Akhiri Tren Negatif)

Persib Bandung mengawali keunggulan dengan gol Febri Hariyadi pada menit ke-51, skor 1-0.

Kemudian Marclei Cesar membalas ketertinggalan Mitra Kukar pada menit ke-70.

Pada masa tambahan waktu, Persib Bandung mencetak dua gol melalui Achmad Jufriyanto (90+1') dan Raphael Maitimo (90+5').

 


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X