Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Persija Vs Persib Sudah Dapat Izin dari Pihak Kepolisian Solo

By Gangga Basudewa - Rabu, 1 November 2017 | 17:15 WIB
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade (kiri), Ketum The Jakmania, Tauhid Indrasjarief (tengah), dan Ketua Panpel Persija, Arief Perdana Kusuma, dalam konferensi pers soal pemindahan venue laga Persija Vs Persib, di Kantor Persija, Senin (30/10/2017).
MUHAMMAD ROBBANI/SUPERBALL.ID
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade (kiri), Ketum The Jakmania, Tauhid Indrasjarief (tengah), dan Ketua Panpel Persija, Arief Perdana Kusuma, dalam konferensi pers soal pemindahan venue laga Persija Vs Persib, di Kantor Persija, Senin (30/10/2017).

Izin pihak keamanan untuk laga Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Manahan Solo sudah diberikan ke panitia pelaksana.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Panitia Pelaksana Persija Jakarta, Arif Perdana Kusuma, Rabu (1/11/2017).

"Terima kasih kepada Kapolda dan Kapolres Solo atas izin laga Persija vs Persib di Solo," katanya.

"Oleh karena itu, fix, Persija vs Persib di Stadion Manahan Solo, Jumat (3/11/2017) pukul 3 sore," kata Arif.

Laga panas kedua tim selalu menjadi sorotan.

Pasalnya rivalitas kedua tim sudah terjadi sejak lama.

Begitu pula faktor keamanan juga jadi sorotan.

Suporter Persija Jakarta dan Persib Bandung sering bergesekan yang tak jarang menimbulkan korban.

Pada laga kali ini, suporter Persib juga dilarang hadir di Stadion Manahan Solo demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kami berharap besok laga bisa berlangsung dengan aman dan lancar," kata Arif. 


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : solo.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X