Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Tak Lolos ke Piala Asia U-19 2018 jika Bukan Tuan Rumah, Posisinya Miris

By Gangga Basudewa - Senin, 6 November 2017 | 12:24 WIB
Pemain Timnas U-19 Indonesia merayakan kemenangan melawan Brunei Darussalam di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Selasa (31/10/2017) siang WIB.
PSSI
Pemain Timnas U-19 Indonesia merayakan kemenangan melawan Brunei Darussalam di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Selasa (31/10/2017) siang WIB.

Laga Kualifikasi Piala Asia U-19 memang tak menentukan bagi Timnas U-19 Indonesia untuk lolos ke Piala Asia U-19 yang berlangsung 2018 mendatang.

Indonesia sudah dipastikan lolos karena berstatus sebagai tuan rumah pada ajang putaran final Piala Asia U-19 2018.

Jika bukan sebagai tuan rumah Piala Asia U-19, makan Timnas U-19 Indonesia dipastikan tidak akan lolos ke putaran final.

Pasalnya di Grup F babak kualifikasi Piala Asia U-19, peringkat Timnas U-19 sangatlah menyedihkan untuk Egy Maulana Vikri dkk.

Anak asuh Indra Sjafri itu hanya mampu bertengger di peringkat ketiga di klasemen Grup F di bawah tuan rumah kualifikasi, Korea Selatan, dan Malaysia.

Egy Maulana Vikri dkk hanya mampu mengemas enam poin dari empat laga yang sudah mereka jalani di babak kualifikasi.

Enam poin yang diraih Timnas U-19 adalah berkat kemenangan atas Timor Leste dan Brunei Darussalam.

Indonesia sukses menang dengan skor identik 5-0 saat menghadapi Brunei Darussalam dan Timor Leste di dua laga awal.

Namun sayangnya di dua laga lain kontra Korea Selatan dan Malaysia, Indonesia tumbang dengan skor telak atas dua tim itu.

Saat bersua Korea Selatan, Witan Sulaeman dkk tak mampu mencetak gol dan harus dibantai oleh tim dari Negeri Ginseng dengan skor 0-4.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X