Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra menyebut Ilham Udin Armaiyn sebagai ancaman utama timnya saat menghadapi Bhayangkara FC.
Pelatih yang akrab disapa Teco itu berharap Ilham tak dimainkan oleh Bhayangkara di laga besok.
Itu diutarakan Teco saat diminta tanggapannya soal rencana Bhayangkara yang akan memainkan pemain lapis saat menghadapi timnya.
"Ilham biasa turun sebagai pemain inti, bukan cadangan. Sebenarnya lebih bagus dia jadi cadangan," kata Teco, saat memberikan keterangan pers, di Stadion Patriot, Sabtu (11/11/2017).
Jika Ilham benar-benar, Teco sudah memiliki rencana untuk mengantisipasi pergerakkan pemain asal Ternate tersebut.
Dia akan menginstruksikan bek senior Persija, Maman Abdurrahman untuk menjaga ketat pergerakan Ilham.
"Maman harus menjaga dan melakukan marking ketat terhadap Ilham," tuturnya menambahkan.
Selain itu, Teco menyebut bahwa pemain lapis Bhayangkara tetap punya kualitas yang bisa menyulitkan timnya.
"Banyak pemain Bhayangkara yang bisa bantu tim. Kami harus respect kepada pemain lawan," ujar pelatih asal Brasil itu.
"Saya tak bisa bicara banyak soal susunan pemain Bhayangkara. Tapi mereka punya banyak pemain berkualitas karena mereka tim juara," ujarnya.
Laga Bhayangkara FC vs Persija Jakarta akan berlangsung di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (12/11/2017).
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar