PSSI secara resmi mengumumkan tidak memperpanjang kontrak pelatih timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri pada sesi jumpa pers di Kantor PSSI, Grand Rubina, Kuningan, Jakarta, Selasa (21/11/2017) sore WIB.
Indra Sjafri mendapat tugas untuk mengarsiteki timnas U-19 pada Februari 2017 dan akan berakhir pada Desember mendatang.
Meskipun PSSI belum memberikan pernyataan resmi mengenai siapa yang akan menggantikan posisi Indra Sjafri, namun tersiar kabar bahwa sejumlah nama pelatih berpeluang untuk melatih timnas U-19.
Tim BolaSport.com merangkun sejumlah nama yang santer diberitakan akan ditunjuk untuk mengisi kursi kepelatihan timnas U-19.
(Baca Juga: Willian Pacheco Selangkah Lagi Hengkang dari Persija ke Malaysia)
Berikut empat pelatih yang memiliki peluang untuk menggantikan Indra Sjafri.
1. Abdul Manaf
Pelatih Persipura U-19 ini sukses membawa anak asuhnya menjadi jawara Liga 1 U-19 musim 2017.
Abdul Manaf pun sempat menyindir Indra yang tidak memasukkan pemain asal Papua ke dalam skuat Garuda Nusantara.
Abdul juga pernah mengecam sikap Indra Sjafri yang kurang cermat ketika blusukan mencari talenta muda ke penjuru Indonesia.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar