Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rayakan Hari Jadi Ke-89, Persija Jakarta Tak Gelar Trofeo

By Akhir Mala - Sabtu, 25 November 2017 | 18:43 WIB
Selebrasi Ramdani Lestaluhu seusai mencetak gol pertama Persija ke gawang Bhayangkara FC pada  laga pekan pamungkas Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Minggu (12/11/2017) malam.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Selebrasi Ramdani Lestaluhu seusai mencetak gol pertama Persija ke gawang Bhayangkara FC pada laga pekan pamungkas Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Minggu (12/11/2017) malam.

Persija Jakarta akan merayakan hari jadinya yang ke-89 pada Selasa (28/11/2017).

Dilansir BolaSport.com dari persija.id, Manajemen Persija sudah mempersiapkan acara tasyakuran yang akan dilaksanakan di Kantor Persija di Jl. PLN Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (28/11/2017).

Acara yang akan dimulai pukul 16.00 WIB, dihadiri beberapa tamu undangan, salah satunya Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno.

"Kami akan mengundang beberapa anak yatim di sekitaran kantor, lalu Wakil Gubernur DKI Jakarta, dan Pak Ferry Paulus."

"Kami juga tidak lupa untuk mengundang perwakilan RT dan RW setempat, perwakilan Pengurus Pusat (PP) The Jakmania, perwakilan pemain dan offisial Pers, pengelola Stadion Patriot, sponsor dan juga Kapolres Bekasi Kota," ujar Direktur Utama Persija, Gede Widiade dilansir BolaSport.com dari laman resmi persija.id.

Acara ini nantinya juga akan menjadi agenda temu kangen dengan para legenda-legenda Persija.

Namun ada yang berbeda pada acara kali ini.

Persija tampaknya tidak akan menggelar Trofeo Persija yang biasa dihelat untuk merayakan hari ulang tahun.

Agenda yang padat, serta para pemain masih diliburkan menjadi penyebabnya.

"Untuk Trofeo Persija kemungkinan besar tidak digelar. Para pemain juga masih berlibur," ujar Gede.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X