Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajemen Buka Suara, Selangor FA Gantung Nasib Evan Dimas

By Adif Setiyoko - Jumat, 1 Desember 2017 | 09:40 WIB
Ilham Udin (dua dari kiri) dan Evan Dimas (tiga dari kiri) saat merayakan gelar juara Bhayangkara FC di Stadion Patrit Chandrabhaga, Bekasi, pada Minggu (13/11/2017)
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Ilham Udin (dua dari kiri) dan Evan Dimas (tiga dari kiri) saat merayakan gelar juara Bhayangkara FC di Stadion Patrit Chandrabhaga, Bekasi, pada Minggu (13/11/2017)

Manajemen Selangor FA akhirnya mulai terbuka terkait kabar mengenai berlabuhnya gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas.

Manajemen Selangor FA mengaku tidak ingin terburu-buru dalam memberikan kepastian mengenai transfer gelandang kelahiran Surabaya tersebut.

Meskipun demikian, manajemen Selangor telah memastikan bahwa pemain asing Rufino Segovia akan menjadi bagian dari skuatnya untuk berlaga di Liga Super Malaysia musim mendatang.

Rufino merupakan striker kelahiran Spanyol yang didatangkan dari klub asal Hongkong, Kitchee FC.

Striker berusia 32 tahun ini pernah mencicipi Liga Spanyol bersama Atletico Madrid di musim 2006-2007.

Dilansir BolaSport.com dari media Malaysia, Kosmo.com.my, Presiden Persatuan Sepak Bola Selangor (FAS), Datuk Abd Rauf Ahmad, menerangkan bahwa pihaknya akan mengontrak pemain sesuai dengan keadaan keuangan manajemen.

"Manajemen Selangor FA akan mengontrak pemain yang sesuai dengan anggaran klub," ujar Presiden klub Selangor FA pada Kamis (30/11/2017).

"Namun kami akan mengungumkan pemain baru tersebut dalam waktu dekat," jelasnya menambahkan.

Mengenai kepastian kedatangan Evan Dimas, Ia belum berani memberikan kepastian terkait hal tersebut.

Pasalnya, penutupan bursa transfer pemain asing Liga Malaysia masih akan berlangsung hingga Februari tahun depan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X