Winger senior Arema FC Arif Suyono mengumbar kode hengkang lewat akun Instagramnya pada Rabu (6/12/2017).
Kode itu dia tunjukkan lewat postingan sebelum pertandingan sambil mengenakan jersey Arema FC.
Pemain yang kini menempuh kursus C AFC itu mengucapkan terima kasih kepada Aremania dan Aremanita.
Arif menuliskan kurang lebih 10 tahun dia membela Arema FC dengan suka dan duka.
(Baca Juga: Sudah Jadi Sarjana Pendidikan, Kiper PSM Ini Berhasrat Raih Gelar Doktor)
Berkat Aremania dan Aremanita, Arif yang akrab disapa Keceng itu bisa mewujudkan impiannya.
"Berkat kamu aku bisa seperti sekarang, tak cukup ucapan atau kata-kata buat balas budi, kamu seperti ayah, ibu, saudara, keluarga, sahabat, adik, mungkin kita akan ketemu lagi sebagai Aremania, ayas pamit," tulisnya pada unggahan Rabu (6/12/2017).
Arif tak ingin Aremania bersedih karena keputusannya meninggalkan Arema FC.
Dia menegaskan pada Aremania, lambang di dada lebih besar daripada nama di belakang.
"Semoga tambah kreatif, tambah maju, tambah mbois. Umak hebak top (kalian semua top)," pungkasnya.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar