Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Pertahankan 18 Pemain Lokal

By Ramaditya Domas Hariputro - Rabu, 13 Desember 2017 | 10:32 WIB
para pemain dan ofisial tim Persib Bandung menggelar sesi foto bersama
persib.co.id
para pemain dan ofisial tim Persib Bandung menggelar sesi foto bersama

Persib Bandung memang menjadi salah satu klub yang pasif dalam pergerakan di jendela transfer kali ini.

Klub berjulukan Maung Bandung tersebut hanya tampak memperbaiki jajaran tim pelatih untuk musim 2018.

Ternyata, diam-diam Persib Bandung telah menentukan pemain yang dipastikan bertahan.

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, menyatakan 18 pemain lokal di musim 2017 akan dipertahankan.

Soal nama pemain, Gomez masih merahasiakan. 

"Tapi kami sudah pilih pemain lokal, sudah ada 18 pemain kemarin."

(Baca Juga: Heboh soal Klub Rodrigo sebelum ke Arema FC, Ternyata Ini Faktanya)

"Kami akan bekerja bersama pemain lokal dulu, yang masih kurang kami ketemu sama bos untuk cari pemain lain," ujar Gomez.

Meski begitu, sinyal mengenai pemain Persib yang akan kembali memperjuangkan panji Maung Bandung untuk musim depan sedikit terjawab.

Menurut catatan, sudah ada tiga nama pemain yang dipastikan bertahan bersama Persib, termasuk pemain asing.

Henhen Herdiana, Michael Essien, dan Ezechiel N'Doassel, dikabarkan menjadi tiga permain pertama yang dipastikan bertahan.

(Baca Juga: Kawal PSS Sleman ke Surabaya, Satu Suporter Birgata Curva Meninggal Dunia)

Henhen sempat mengatakan bahwa dirinya pernah mendapat telepon dari manajemen mengenai nasibnya di Persib.

"Perpanjangan kontrak belum, saya baru sebatas pembicaraan saja."

"Kemarin, saya dihubungi langsung oleh Pak Teddy (Tjahyono) bahwa kontrak Henhen akan diperpanjang," kata Henhen.

Selain itu, mengenai dua penggawa asing milik Persib, kepastian tersebut sempat disampaikan oleh agen kedua pemain, Amougou Mathieu.

"Essien masih di Persib, Essien Ezechiel kontraknya hingga tahun depan. Mereka masih di Persib," kata Mathieu, Rabu (6/12/2017).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X