Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Dapat Lapangan dari Pemprov DKI Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 14 Desember 2017 | 14:35 WIB
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade (kiri), Ketum The Jakmania, Tauhid Indrasjarief (tengah), dan Ketua Panpel Persija, Arief Perdana Kusuma, dalam konferensi pers soal pemindahan venue laga Persija Vs Persib, di Kantor Persija, Senin (30/10/2017).
MUHAMMAD ROBBANI/SUPERBALL.ID
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade (kiri), Ketum The Jakmania, Tauhid Indrasjarief (tengah), dan Ketua Panpel Persija, Arief Perdana Kusuma, dalam konferensi pers soal pemindahan venue laga Persija Vs Persib, di Kantor Persija, Senin (30/10/2017).

Kabar gembira untuk Persija Jakarta jelang menyambut kompetisi musim 2018.

Pasalnya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberikan sebuah lapangan kepada skuat berjulukan Macan Kemayoran untuk menggelar sesi latihan.

Kepastian itu disampaikan langsung oleh Direktur Utama Persija, Gede Widiade, yang sudah bertemu dengan Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga (Kadispora) DKI Jakarta, Ratiyono, di Balai Kota, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (13/12/2017).

Nantinya lapangan tersebut bisa dipergunakan Persija sebagai tempat alternatif latihan selain di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur.

"Pemrov DKI mempersilahkan kepada Persija untuk memilih satu lapangan sebagai tempat latihan," kata Gede.

"Jadi kami punya tiga alternatif lapangan untuk latihan, pertama di Sutasoma, lalu kedua di PTIK, dan satu lagi yang dikasih sama Pemrov DKI Jakarta," ucap Gede menambahkan.

Ada tiga pilihan lapangan yang ditawarkan Pemrov DKI Jakarta kepada Persija untuk dipakai.

Ketiga pilihan tersebut adalah GOR Ciracas, Sunter, dan Ragunan.

Gede mengatakan nantinya akan dipilih satu lapangan yang dipergunakan untuk Persija.

Sebelum dipakai, Persija terlebih dahulu merenovasinya.

"Kami diminta Pemrov untuk membantu perawatan lapangan tersebut dan nantinya Persija akan latihan di sana. Dari Ragunan, GOR Ciracas, dan Sunter, kami harus pilih salah satu, yang pasti harus dekat dengan home base Persija di Halim," kata Gede.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X