Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Jaminan Tempati Skuat Utama, Pemain Persib Bandung Dituntut Kerja Keras

By Metta Rahma Melati - Jumat, 15 Desember 2017 | 20:01 WIB
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, berbicara kepada media saat diperkenalkan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Minggu (10/12/2017).
@VIKINGPERSIB_93/TWITTER
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, berbicara kepada media saat diperkenalkan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Minggu (10/12/2017).

Pelatih Persib Bandung Mario Gomez memiliki kriteria pemain yang layak masuk ke dalam skuat utama Maung Bandung.

Mario Gomez menginginkan tipe pemain pekerja keras dalam timnya.

Hal tersebut diketahui melalui bek Persib Bandung Supardi Nasir.

"Kemarin memang kita dikumpulkan, Gomez menampakkan karakter, dia ingin di sepak bola ini 11 untuk satu, satu untuk semua, dia tidak mau 11 main 10 yang kerja dia cerita 11 main 11 yang kerja," ujar Supardi, seperti yang dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

Jika dalam situasi menyerang, Mario Gomez menginginkan semua pemain turut terlibat, begitu ketika dalam bertahan.

(Baca Juga: Dapat Tawaran Jadi Aktor Film, Ini Kata Gavin Kwan Adsit)

"Dia suka tipe pemain yang pekerja keras, saya berusaha untuk itu," katanya.

Supardi pun mengatakan bahwa tidak ada pemain yang aman, jika situasi demikian.

"Karena sekarang posisi tidak ada yang jamin siapa yang main, tak ada senior, tidak ada pemain bintang, semua sama, mau pemain asing mau pemain lokal sama di mata dia," ujar Supardi.

Jadi, jika pemain ingin menit bermain yang banyak di bawah asuhan Mario Gomez, maka mereka harus bekerja sangat keras.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X