Dalam waktu dekat, Muly bersama Evan Dimas dan Ilham Udin akan berangkat ke Malaysia untuk bertemu manajemen Selangor FA.
Muly akan memperjuangkan agar Evan Dimas dan Ilham Udin bis tetap membela Timnas U-23 Indonesia pada Asian Games 2018.
(Baca Juga: Persiba Balikpapan Masih Buru Pelatih Kiper dan Fisik)
"Saya tidak tahu kalau di Selangor pernah seperti ini atau tidak tapi kalau bagi saya ini yang pertama," kata Muly.
"Yang saya minta begini. Saya kan mau ketemu Ketum PSSI dalam waktu dekat."
"Saya tidak mau memperkeruh suasana. Tujuan kami bersama-sama ingin mencari solusi yang terbaik dan saya akan perjuangkan itu," ucap Muly mengakhiri.
Sebelumnya beberapa waktu yang lalu Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, sempat kaget mendengar Evan Dimas dan Ilham Udin berlabuh ke Selangor FA.
Edy menyebutkan bahwa Evan Dimas dan Ilham Udin tidak memiliki jiwa nasionalisme dan berlabuh ke Selangor FA karena nominal gaji yang sangat besar.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar