Maitomo merupakan pemain naturalisasi asal Belanda yang memperkuat Persib Bandung pada musim lalu.
“Karena mereka adalah orang yang sudah terbiasa mendapat fasilitas layaknya pemain asing, maka mereka pun fasilitasnya juga seperti yang didapatkan oleh pemain asing di Indonesia,” kata Haruna kepada BolaSport.
Jika merujuk pada kebijakan umum klub di Indonesia, maka pemain asing dapat fasilitas berupa mobil (atau alat transportasi lain) dan tempat tinggal.
Tentunya, selain dua fasilitas tersebut, mereka juga mendapatkan kontrak dengan nilai tinggi.
(Baca Juga: Jadwal Live Sepak Bola 26 Desember 2017, Manchester United dan Chelsea Bertemu Pembunuh Raksasa)
Namun, Haruna tidak mempermasalahkan hal tersebut.
Terlebih jika pemain naturalisasi itu punya kualitas yang mumpuni.
Selain itu, sambung Haruna, masalah pemain naturalisasi sebenarnya bukan soal nominal saja.
Tapi juga soal upaya untuk membantu Timnas Indonesia.
Harus diakui jika tenaga pemain naturalisasi sejauh ini masih dibutuhkan timnas.
“Masalahnya sekarang pelatih punya selera sendiri sendiri kan pelatih mencari pemain yang lebih muda sehingga yang seperti Victor (Igbonefo), Greg (Nwokolo), (Raphael) Maitimo akhirnya tidak mendapat tempat di timnas,” tutur dia.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar