Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Ingin Duetkan Airlangga Sucipto dengan Ezechiel N Douassel

By Gangga Basudewa - Minggu, 24 Desember 2017 | 21:59 WIB
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez (kiri), didampingi asisten pelatih, Fernando Gaston Soler, berbicara kepada media usai latihan tim di Lapangan Sesko AD, Kota Bandung, Jumat (15/12/2017).
FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez (kiri), didampingi asisten pelatih, Fernando Gaston Soler, berbicara kepada media usai latihan tim di Lapangan Sesko AD, Kota Bandung, Jumat (15/12/2017).

Asisten Pelatih Persib Bandung, Fernando Soler, menilai Airlangga Sucipto maupun Ezechiel N Douassel memiliki kualitas bagus.

Keduanya bisa menjadi duet yang tajam di lini depan tim berjuluk Maung Bandung itu

"Kita tidak tahu kata-kata di luar lapangan, tapi kita cari pemain untuk bisa berprestasi di sini di Bandung."

"Kita lihat mereka (Airlangga & Ezechiel) punya kualitas untuk bisa main," ujar Soler kepada awak media di Lapangan Sepakbola Yogyakarta, Minggu (24/12/2017).

Saat ini, kata pelatih asal Argentina tersebut, ia dan pelatih kepala Mario Gomez sedang mencari pemain untuk posisi yang dibutuhkan.

"Kita masih cari posisi di mana masih kurang, nanti kita bisa panggil atau tidak, atau sudah cukup pemain sudah ada, belum tahu,"katanya.

Target terdekat saat ini adalah Piala Presiden pada Bulan Januari 2017.

Di kompetisi yang sudah memasuki edisi ketiga itu, Soler dan Gomez ingin melihat timnya apakah ada kekurangan atau tidak.

"Kita masih ada waktu untuk lihat, ada Piala Presiden juga kita mau lihat tim kita di sana," ucapnya.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X