Setelah resmi mendatangkan bek kiri milik Persipura Jayapura, Rony Beroperay, kini manajemen Barito Putera telah memastikan untuk mendatangkan satu pemain asing di posisi striker.
Pemain tersebut yakni mantan bomber Persegres Gresik United, Patrick da Silva.
Kepastian soal bergabungnya pemain asal Brasil menuju Barito Putera pun dibenarkan oleh pihak manajemen pada Minggu (24/12/2017).
(Baca Juga: Bukan karena Gol Cepat, Inilah yang Membuat Thai Port FC Terpikat pada Terens Puhiri)
Asisten Manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa, tak menampik kabar bahwa manajemen tim berjuluk Laskar Antasari telah mencapai kata sepakat dengan agen pemain asal Brasil tersebut.
"Patrick da Silva merupakan salah satu pemain asing yang direkomendasikan oleh tim pelatih."
"Sudah kami proses, hanya saja belum tandatangan kontrak karena Patrick saat ini masih berada di Brasil," ujar Syarifuddin Ardasa dilansir BolaSport.com dari banjarmasin.tribunnews.com.
Meskipun belum melakukan tanda tangan kontrak, namun Syarifuddin memastikan bahwa pihak manajemen Barito Putera dan agen pemain telah mencapai kata sepakat.
Rencananya, Patrick da Silva akan bergabung dengan skuat Laskar Antasari pada awal Januari nanti.
"Awal tahun baru nanti, dia baru bisa bergabung tim, sekaligus tandatangan kontrak."
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar