Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Operasi, Kondisi Tantan Kini Mulai Membaik

By Selasa, 26 Desember 2017 | 14:24 WIB
Tantan (kiri) berlatih terpisah ditemani salah seorang ofisial Persib di Lapangan Lodaya, Bandung.
FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM
Tantan (kiri) berlatih terpisah ditemani salah seorang ofisial Persib di Lapangan Lodaya, Bandung.

Kondisi Tantan pasca operasi sudah mulai membaik.  

Pemain Persib Bandung asal Lembang ini menjalani operasi Posterior Cruciate Ligament (PCL) akibat cedera lutut kanan yang dialaminya.

"Secara garis besarnya ada otot yang putus sehingga harus dioperasi," ujar Lina Marlina, istri Tantan, kepada Tribun melalui aplikasi pesan instan WhatsApp, Selasa (26/12/2017).

Operasi ini dilakukan di Rumah Sakit Santo Borromeus, Bandung, Rabu (20/12/2017).

Pada Minggu (24/12/2017), Tantan sudah pulang ke rumah.

(Baca Juga: Dua Eks Pemain Timnas Indonesia Gabung Tim Pelatih Borneo FC)

Tantan belum bisa melakukan kegiatan olahraga ringan.

Ia hanya diizinkan melakukan aktivitas kecil sesuai anjuran saat terapi.

Kondisi tulang lutut Tantan sudah beranjur pulih, namun kondisi otot yang baru dioperasi masih rawan.

"Kondisi tulang lutut baik. Tetapi cedera ototnya yang harus dioperasi," ujar Lina.

Proses pemulihan Tantan memerlukan waktu enam bulan.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X