Klub asal Malaysia, Selangor FA mengonfirmasi bahwa kedua pemain Indonesia, Evan Dimas, dan Ilham Udin Armaiyn, akan segera tiba di Kuala Lumpur.
Rencananya dua pemain baru tim berjulukan Gergasi Merah itu akan tiba pada Jumat (5/1/2018).
Hal itu sesuai dengan kesepakatan hasil pertemuan antara manajemen Selangor FA dengan PSSI di Kantor Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (3/1/2018).
Sejatinya Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn sudah mulai bergabung dengan Selangor FA pada 2 Desember 2017, sebagai persiapan menyambut Liga Super Malaysia yang bergulir di awal Februari 2018.
Namun, kedua pemain timnas U-23 Indonesia itu tidak mendapatkan restu dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Edy Rahmayadi dikarenakan ia takut Evan Dimas dan Ilham Udin enggan dilepas Selangor FA untuk Asian Games 2018.
(Baca juga: Eks Gelandang Liverpool Berpeluang Jadi Pemain Keempat Mitra Kukar yang Berstatus Alumni Premier League)
Konflik tersebut menjadi sangat lebar dan akhir membuat sebuah persetujuan dengan menggelar pertemuan antara Selangor FA serta PSSI demi membahas nasib dua pemain timnas U-23 Indonesia itu.
Walhasil, Selangor FA memastikan bahwa mereka akan melepas Evan Dimas dan Ilham Udin untuk bergabung mengikuti pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia yang mulai digelar Januari sampai Asian Games 2018 dimulai Agustus mendatang.
"Evan Dimas dan Ilham Udin dijadwalkan akan tiba di Malaysia pada Jumat (5/1/2018). Sementara itu, mantan pemain Persija Jakarta, Willian Pacheco, asal Brasil akan datang pada akhir pekan ini," tulis laman resmi Selangor FA.
(Baca juga: Jawaban Mengejutkan Agen yang Biasa Mewakili Ferdinand Sinaga soal Hijrah sang Pemain ke Malaysia)
Presiden Selangor FA, Datuk Sri Subahan Kamal mengatakan, pihaknya mengikuti arahan dari Ketum PSSI untuk menyesuaikan jadwal demi melepas Evan Dimas dan Ilham Udin ke pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia.
Ia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada PSSI yang telah bisa mencari solusi terbaik demi nasib Evan Dimas dan Ilham Udin.
"Saya berterima kasih kepada Edy Rahmayadi karena sudah menerima kunjungan kami ke Indonesua untuk membicarakan dan menyelesaikan permasalahan Evan Dimas serta Ilham Udin," kata Subahan.
(Baca juga: Klub Ini Bisa Kena Sanksi FIFA, Hal Itu Terkait dengan Calon Bek Asing PSMS Medan)
Dalam pertemuan kemarin siang, Edy juga menyetujui Evan Dimas dan Ilham Udin bergabung dengan Selangor FA.
Edy juga mengucapkan rasa terima kasih kepada Selangor FA yang telah mengerti maksud dan tujuan dari PSSI.
Seperti diketahui pada Asian Games 2018 nanti, PSSI menargetkan timnas U-23 Indonesia bisa finis di empat besar.
Harapan itu diinginkan PSSI untuk memberikan kado terindah bagi masyarakat Indonesia yang ingin meliha skuat Garuda berprestasi di tingkat Asia.
"PSSI berterima kasih atas kunjungan dan persetujuan yang disampaikan Selangor FA yang memahami pentingnya persiapan timnas U-23 Indonesia menghadapi Asian Games 2018 selaku tuan rumah," kata Edy.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar