Penyerang Madura United, Greg Nwokolo, memberikan pujian kepada pemain-pemain baru yang telah direkrut oleh timnya. Greg memuji pemain baru Beny Wahyudi sebagai bek kanan terbaik di Indonesia.
Madura United merekrut sejumlah pemain baru untuk kompetisi musim 2018.
Bukan hanya pemain muda seperti Alfath Fathier dan Imam Bagus, Laskar Sape Kerap juga merekrut pemain berpengalaman seperti Beny dari Arema FC.
“Beny Wahyudi, dia adalah teman saya,” buka Greg.
“Beny datang dari Arema, kami sudah bermain sama-sama di klub sebelumnya. Beny adalah bek kanan terbaik di Indonesia. Kualitas dia bagus dan punya pengalaman yang penting untuk klub,” sambung pemain naturalisasi tersebut.
(Baca Juga: Marquee Player Bali United Jadi Bek?)
Tidak hanya kepada Beny, Greg juga memuji pemain asing baru Madura United yakni Noureddine Davranov.
Pemain yang akrab disapa Noura ini, menurut Greg, punya karakter yang cocok dengan gaya bermain Madura United.
“Noura pemain sangat bagus. Dia punya kualitas dan punya visi bermain luas. Dia pemain yang mau bekerja keras, sesuai karakter Madura United. Saat kehilangan bola, dia mau kejar dan dapatkan lagi bola itu,” puji Greg.
Pujian juga dilayangkan oleh mantan pemain Persija Jakarta ini kepada Marcel Sacramento.
Pemain yang masih berstatus trial dinilai punya kualitas bagus.
Reputasi Marcel sebagai penyerang haus gol sudah teruji saat di Semen Padang.
“Marcel juga pemain sangat bagus. Kita semua sudah tahu seperti apa dia punya kualitas saat masih di Semen Padang,” urainya.
Bersama ketiga pemain baru tersebut, dan juga pemain baru lain, Greg yakin Madura United akan makin solid di musim kompetisi 2018.
“Mudah-mudahan mereka bisa memberikan yang terbaik untuk Madura United,” tutup pemain 31 tahun.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar