Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persela Puas dengan Penampilan Fatkhullo Fathulloev

By Suci Rahayu - Senin, 8 Januari 2018 | 20:38 WIB
Fatkhullo Fathulloev (Persela) dalam pertandingan di Suramadu Super Cup 2018.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Fatkhullo Fathulloev (Persela) dalam pertandingan di Suramadu Super Cup 2018.

Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso, mengaku senang dengan performa yang ditampilkan oleh Fatkhullo Fathulloev.   

Aji yakin pemain asal Tajikistan bisa tampil lebih baik jika kondisi fisiknya sudah 100 persen.

Persela baru saja menjalani laga pertama di Suramadu Super Cup [SSC] 2018 melawan Kedah FA, Senin (8/1/2018) sore di Stadion Gelora Bangkalan.

Pada awal pertandingan, Persela sempat kesulitan melawan klub asal Malaysia tersebut.

(Baca Juga: Suhu di Indonesia Membuat Skuat Timnas Islandia Kesulitan Bernapas)

 

Namun, setelah Aji memasukkan Fatkhullo, permainan Persela jadi lebih hidup. Fatkhullo bisa mengkreasi serangan Persela dengan begitu apik lewat umpan-umpannya.

Hasilnya, Persela sempat unggul 2-1 saat laga masuk menit ke-54 berkat gol M. Agung Pribadi dan Guntur Triaji.

"Pemain ini sangat bagus, tapi kondisi fisik yang jadi kendala. Dia bicara ke saya kalau cuaca di negaranya minus 5 derajat celcius. Kalau dia sudah 100 persen saya yakin dia bisa tampil bagus dan membawa efek besar," kata Aji.

"Saat ini kondisinya masih 30 persen saja. Tapi sudah terlihat kualitasnya," sambungnya.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X